Hardskill pun penting
Hard skill merupakan kemampuan untuk menguasai ilmu pengatahuan teknologi dan keterampilan teknis dalam mengembangkan intelligence quotient (IQ) yang berhubungan dengan bidangnya. Contoh Hard Skill adalah segala ketrampilan yang dimiliki misalnya ketrampilan penguasaan Bahasa Asing, ketrampilan penguasaan mengenai IT dan lain-lain. Contohnya, seperti profesi akuntan di sebuah perusahaan, supaya bisa menjalankan profesinya, dia harus menguasai teknik akunting, keterampilan kerja seperti mengetik, menulis, matematika, membaca dan kemampuan untuk menggunakan program perangkat lunak.
Hard skill sangatlah penting untuk dikembangkan, karena kemampuan seseorang untuk melakukan sebuah pekerjaan dengan baik dan benar adalah tergantung bagaimana hard skill yang dia miliki. Tidak mungkin seseorang bisa membuat sebuah alat yang berguna jika dia tidak mengetahui cara pembuatan, tujuan, dan kegunaannya alat tersebut. ataupun tidak mungkin seseorang mampu memperbaiki sesuatu jika dia tidak tuhu apa yang dia perbaiki.
Dunia kerja saat ini membutuhkan sumber daya yang terampil, sebagai seorang mahasiswa dituntut untuk mempunyai keahlian hard skill yang tinggi, Hard skill merupakan keahlian bagaimana nilai akhir kuliah mahasiswa/nilai akademis (IPK) mahasiswa ini sebagai persyaratan untuk memenuhi admnistrasi dalam melamar pada suatu perusahaan.
Dari penjelasan di atas, dapat kita lihat bahwa hard skill sangat penting saat melakukan pekerjaan. Tetapi selain hardskill, softskill pun sama pentingnya. Dengan demikian, sudah seharusnya mahasiswa menyadari betapa pentingnya hard skill dan soft skill untuk kehidupan yang lebih baik. Jika ini disadari oleh setiap mahasiswa maka lulusan akan lebih baik, dengan sendirinya mahasiswa akan mejadi mahasiswa yang unggul dan berkarakter.
0 komentar:
Posting Komentar